Skip to main content

follow us

CARA LAIN NONTON PIALA DUNIA 2018 RUSIA

Cara Lain Nonton Piala Dunia 2018 Rusia di Layar Kaca - Pencinta sepak bola di Indonesia makin dimanjakan dengan tayangan Piala Dunia 2018 yang digelar di Rusia. Televisi berbayar K-Vision resmi menjadi Licensed Satelite Broadcaster Piala Dunia 2018. K-Vision memberikan pencinta sepak bola cara lain menikmati Piala Dunia 2018.

Seperti diketahui, menurut FIFA, rating atau penikmat Piala Dunia 2014 di Brasil dari Asia Tenggara terbesar adalah Indonesia. Dan, menjadi terbesar kedua di seluruh Asia setelah Tiongkok. Sebanyak 103 juta pencinta sepak bola di Indonesia menyaksikan Piala Dunia 2014 dari total 3,2 miliar pemirsa di seluruh dunia.

BACA JUGA: HARGA DECODER K-VISION PIALA DUNIA 2018

Di Piala Dunia 2018, penonton dari Indonesia diyakini akan meningkat. Berdasar itu, K-Vision berani menjadi Licensed Satelite Broadcaster. Bukan apa-apa, K-Vision memiliki akses di seluruh pelosok nusantara sehingga mampu menggugah animo masyarakat untuk menyaksikan Piala Dunia 2018 secara mudah.

"Kami sangat senang sekali menjadi menjadi Licensed Satelite Broadcaster Piala Dunia 2018. Masyarakat Indonesia sangat menggemari sepak bola dan akan menjadi saksi gemerlapnya persaingan di Piala Dunia 2018. Tidak terkecuali bagi mereka masyarakat yang memiliki keterbatasan akses UHF, karena K-Vision menjangkau daerah-daerah pelosok yang jaringan UHF-nya terganggu. Sehingga kami yakin dapat mendongkrak jumlah penonton Indonesia," jelas Yohanes Yudistira, Direktur K-Vision, dalam peluncuran resmi di bilangan Jakarta, Rabu (10/1) siang.

Tak sekadar menyajikan siaran langsung pertandingan di Piala Dunia 2018, K-Vision meluncurkan serangkaian program dan promo khusus. Di antaranya adalah Roadshow Ngebola Bareng (Nonton Bareng) Piala Dunia 2018 di pelbagai kota di Indoneia. Selain itu ada games mengolah bola berbasis Android.

BACA JUGA: HARGA VOUCHER PAKET K-VISION PIALA DUNIA 2018

Sementara itu, untuk promo, pelanggan K-Vision bisa mendapatkan promo paket Piala Dunia 2018 dengan harga yang bersahabat. Itu dengan akses all channel, termasuk channel-channel unggulan K-Vision terhitung sejak aktivasi paket hingga 31 Juli 2018. Tentunya juga mendapatkan channel khusus Piala Dunia 2018 pada Juni-Juli.

Menurut Yohanes, tiga program itu merupakan komitmen K-Vision dalam menghadirkan hiburan di tengah keluarga Indonesia dan khususnya bagi pencinta sepak bola. K-Vision yakin jumlah pemirsa akan melebihi di Piala Dunia 2014. Salah satu alasannya adalah jam tayang pertandingan yang lebih bersahabat di Indonesia.

Pertandingan di Piala Dunia 2018 sebagian besar ditayangkan pada jam prime time televisi yakni pukul 18.00-22.00. Selain itu, Piala Dunia 2018 bertepatan dengan momen Hari Raya Idul Fitri dan liburan keluarga. (sumber: jawapos.com)

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar